t
Lilypie 1st Birthday Ticker

Friday, September 29, 2006

Anak Mama semakin ceriwis (part 2)

"Jaaa", akhir-akhir ini juga jadi kata favoritnya. Maksudnya "kerja", habisnya blom bisa bilang "kerja" so penggalan suku kata yang paling mudah deh yang dipake. Kalo ditanya "Mama kemana?", jawabnya "Jaaa". "Papa kemana?", jawabnya "Jaaa". "Adek kemana?", jawabnya "Jaaa" juga. Naah looh....

"Puuuff", hayoo tebak apa yang dimaksud dari kata itu?? Maksudnya Nabil manggil si pus meong, selayaknya orang manggil "puss". Nah karena huruf "s" nya blom bisa dilafalkan dengan jelas, Nabil manggil kucing yang sering lewat depan rumah dengan "Pufff". Hehehee, agak nyambung laah...

"Kkaaan", maksudnya adalah "Ikan". Hehehe, jadi inget kejadian minggu kemaren. Begini ceritanya : Weekend diisi acara beres-beres rumah, naah salah satu yang musti diberesin adalah bekas bak mandi Nabil yang difungsikan sebagai kolam ikan. Bak mandi tsb dah gak dipake karena dah kekecilan, dan ikannya nemu di depan rumah sehabis hujan musim lalu. Gak tau ikan apa namanya, yang pasti lumayan gede laah. Mama pikir mending dibalikin ke got aja daripada harus ngasih makan tiap hari (makanannya cuman nasi sih), belum lagi ntar kalo ditinggal mudik gimana nasib tuh ikan. Akhirnya ikan itu jadi dibuang ke got, ke habitat asalnya. Sampe di situ gak ada apa-apa, sampe pas Nabil mandi dia bilang "Kkaaan... kkaaann..." sambil melongok ke bak yang udah kosong. Yaaa, ternyata dia nyari ikannya, dan setiap kali mandi dia tetep manggil-manggil ikannya. Oalaah nasib ikan yang disayang Nabil :)

"Kkaakaak", maksudnya yaa "kakak". Gara-garanya sering dengerin lagu "burung kakak tua" tuuh, akhirnya jadi hapal ama liriknya. Sama seperti lagu "soleram", pada penggalan "satu, dua, tiga dan empat". Setiap lagunya baru mulai ataupun Mama/Papa baru mulai bernyanyi soleram, dia dah nyaut "eemmpaaaaa". Maksudnya "empat"....
Dia juga sering berusaha menirukan kata-kata yang didenger.

Masih banyak celoteh-celoteh darinya :
"Mama" = Mama
"Papa" = Papa
"Eesss" = Mbak Lis
"Aapa" = Apa
"Mbah" = Mbah
"Baak" = Tabrak
"Mbaa" = Lumba-lumba
"Kkakaa" = Boneka
"Emmma" = Lima
Dan masih banyak lagi, habisnya Mama lupa.. Ntar kalo ada yang inget ditambahin...
*) Love you, boy....

[sebelumnya]

Thursday, September 28, 2006

Anak Mama semakin ceriwis...

"Daaah", kata-kata itu sering meluncur dari bibir mungil Nabil setiap kali susu dalam botol yang lagi diminumnya habis atau dia sudah mencukupi minumnya. Daaan, sekarang kalo minum pake botol maunya dipegang sendiri. Sambil tiduran (seperti di fotonya), sambil duduk di tempat tidur, atau bahkan sambil jalan-jalan di atas baby walker nya. Arti dari "daaah" yang sering diucapkan adalah "sudah", karena Mama, Papa ato Mbak Lis selalu menanyakan "Udah deek?" makanya Nabil jadi niruin kata itu.
[bersambung]

Monday, September 25, 2006

[Photo] Daily Activities - part 2

iNi sEBaGiaN kEGiaTaNkU seHaRi HaRi


Mainin tempat kue Mama, tadi pagi sebelum Mama berangkat ke kantor.


Ehm, belajar baca majalah punya Mama.


Berpose dulu sebelum bobok.. Meskipun dah ngantuk tetep kereen..


Lagi pup di "kura-kura", jadwalnya sih pagi hari. Tapi kadang siang juga.. :)



[sebelumnya]

[Photo] Shopping session (again)

Ceritanya, hari sabtu kemaren elpiji di rumah habis. Mama nelpon toko langganan ternyata lagi habis dan belom dateng, katanya datengnya kapan juga gak bisa dipastiin. Sedangkan Papa lagi ke kantor, seandainya ada Papa pasti dah keliling ke toko lain buat nyari tuh elpiji. Sorenya Papa pulang kantor ngajakin nyari elpiji di SPBU, hasilnya sama aja "kosong". Akhirnya puter-puter dan ternyata jalanan padeeet banget, gak seperti hari-hari biasa. Mungkin karena mo pada nyekar ya, buktinya pas lewat TMP di Mayjen Sungkono emang banyak mobil parkir, dan bangak orang nyekar. Sedangkan kita ribut nyari elpiji, katanya sih mau naik harga...

Karena tetep gak dapet, akhirnya malem itu juga pergi ke Carrefour buat beli kompor listrik. Habisnya kalo gak punya kompor ntar sahurnya pake apaan coba :) Akhirnya pas semua orang berangkat tarawih ke masjid, kita serumah malahan berangkat belenji-belenji hihihi.. Tapi ternyata rame juga, mungkin orang-orang pada belanja keperluan lebaran yaa.. Awalnya kita mikir mending belanja keperluan lebaran sekalian, tapi akhirnya diputusin belanjanya ntar aja. Lagian blom di-list apa aja kebutuhannya, soalnya kata Papa mobilnya bakalan gak muat kalo kita belanja keperluan lebaran di Surabaya. "Mending di Madiun aja" kata Papa.

Belanjanya juga cuman dikit, kompor listrik(1), susu formula Nabil(2 kaleng), minyak goreng(2 liter), yakult-kesukaan Papa(2 pack), baju koko buat Mbah Yut Nabil(2), sarung-buat keluarga Mbak Lis(3 buah), softener(2 bungkus), udah itu aja kayaknya. Abis lupa....

Nich sebagian oleh-oleh belanja malem minggu kemaren.


Cuman nongkrong di trolley, toleh kanan toleh kiri, kadang sambil pegang-pegang barang yang dipajang.


Minta berdiri, capek kali yaa ato pengen bisa menghadap ke depan :)


Karena Papa laper akhirnya mampir KFC, dan Nabil mesti ngikut juga meski udah agak lemes, mulai ngantuk.


Udah bener-bener ngantuk kayaknya sampe kepalanya disandarin ke trolley, tapi ini dah menuju ke parkiran koq.

Sebel....

Sebeel... (ups, puasaa...)

Friday, September 22, 2006

Ngoceh di telepon

Setiap hari, aku selalu menyempatkan diri untuk memencet angka 071310027 di telepon meja di sebelah laptopku. 0 (nol) adalah prefix untuk membuat sambungan telepon, sedang 8 (delapan) angka di belakangnya adalah nomor telepon rumah, Papa bilang nomor telepon Nabil. Soalnya emang kalo nelponnya ke nomor itu, yaa siapa lagi yang ditelpon kalo bukan si "raja" (begitulah Mbah Kung ngasih julukan). Nomornya mirip ama nomor HP Papa, beda di depannya doank.
Setiap kali telpon rumah berbunyi, bisa dipastikan Nabil langsung menuju sumber suara. Apalagi kalo digodain Mbak Lis, "Dek, Mama telpon tuhh..". Pasti kalo nggak buruan digendong buat ngangkat telpon bakalan nangis tuh anak. Ada-ada aja...
Meskipun sekedar menanyakan "Adik ngapain?", "Dah maem?", "Dah bobok blom?", "Dah bangun?", "Adik rewel nggak?", ato kalo lagi sakit nanyain "Dah mimik obat blom?", "masih panas?" ato yang lain, hal kayak gitu lumayan bikin tenang. Minimal taulah dia lagi ngapain, syukur-syukur Nabil mo ngomong.
Lucunya kalo ngobrol ditelpon yang dipanggil pasti "Papa", meskipun Mbak Lis bilang "Bukan Papa, itu Mama", tetep aja Nabil bilang "Papa Papa Paaa", nyebut Mama cuman sekali-kali doank. Seneng rasanya Nabil dah mulai bisa ceriwis, niruin tukang jualan sapu (paapu), bisa berhitung (versi dia : satu=blom bisa, dua=buuaaa, tiga=gaaaa, empat=empaa, lima=maaa), manggil Mama+Papa (sejak dulu mah kalo yang ini), manggil Cinta (taaa), dan masih banyak lagi. Kadang sambil pegang gagang telpon, Nabil ngoceh sendirian.. Wiis kalo dah gini, Mama cuman bisa dengerin tanpa tau apa maksdunya...
Ohhh senangnya, bayiku mulai banyak ngomong. Waaah, bentar lagi minta dibeliin HP kali yaa... Habisnya kalo Papa ngobrol pake HP pasti direbut-rebut deeh:)

Marhaban Yaa Ramadhan


Tiada kata seindah Dzikir. Tiada bulan seindah Ramadhan.
Untuk lisan yang tak terjaga, tulisan yang tak bermakna, janji yang terabaikan, hati yang berprasangka, dan semua sikap serta perilaku yang tidak menyenangkan, mohon dimaafkan lahir dan batin. Dengan hati yang suci, kita sambut bulan yang penuh rahmat.
Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1427H.
Semoga Allah ridha dengan ibadah Ramadhan kita semua



Thursday, September 21, 2006

Pencuri mengaku saudara

Dari milis kantor....
---------------
KEJADIAN
Pencurian perhiasan & uang melalui penipuan mengaku saudara)

TANGGAL KEJADIAN
Jum'at , 14 Juli 2006 , sekitar jam 8.15 WIB

TEMPAT KEJADIAN
Kediaman Bp Bambang P, Kompleks Taman Sentosa Blok A6/5, Cikarang

PELAKU
Wanita, berumur 16-19 tahun


URAIAN KEJADIAN :
Pada hari itu, dini hari saya berangkat ke bandara menuju kota Solo untuk tugas kantor. Sekitar jam 08.00 pagi, suami saya, Bambang P, berangkat ke kantor. Saat itu, pintu utama di ruang tamu tidak segera dikunci oleh pembantu kami karena sedang mencuci bahan makanan di dapur. Kedua putri kami masih berada di kamar tidurnya.

Selesai mencuci, sekitar jam 8.15, pembantu kami berjalan menuju meja makan untuk menyiapkan sarapan untuk kedua putri kami. Saat itu, pembantu kami melihat seorang wanita muda, keluar dari kamar tidur utama rumah kami. Ketika ditanyakan, wanita tersebut mengaku bernama Vira,adalah saudara dari suami saya. Anehnya, wanita tersebut mengetahui nama suami saya, yaitu, Bp. Bambang.

Pembantu kami langsung mengajak wanita tersebut ke ruang tamu dan menanyakan beberapa pertanyaan. Dengan penjelasan yang meyakinkan, wanita ini menjelaskan bahwa dia bertemu suami saya di pintu kompleks dan menyuruhnya untuk menunggu di dalam rumah. Pembantu saya terpengaruh dan percaya terhadap penjelasannya. Dia meninggalkan wanita ini di ruang tamu, lalu menuju ke dapur menyiapkan sarapan untuk kedua putrid kami. Sementara itu, wanita ini membuka pintu kamar putri kami dan berdiri di depan pintu kamar menanyakan beberapa pertanyaan seperti : ibunya bekerja dimana, ayahnya biasanya pulang kantor jam berapa dll. Karena mengaku saudara, putri kami yang berumur 10 tahun dengan polosnya menjawab semua pertanyaan wanita ini.

Setelah itu, wanita tersebut minta ijin untuk ke kamar mandi, dan berjalan menuju kamar mandi di kamar utama rumah kami dan menutup pintu kamar tersebut. Alhamdulillah, putri kami segera sadar ada keanehan, langsung menghubungi HP suami saya dan menanyakan apakah ayahnya menyuruh seseorang yg mengaku saudara untuk menunggu di dalam rumah. Suami saya mengatakan tidak bertemu siapa-siapa. Saat itu, suami saya langsung sadar bahwa ada orang bermaksud jahat di dalam rumah kami.

Suami saya langsung menghubungi saya, dan saya langsung menghubungi tetangga terdekat ( ibu Sutrino), petugas keamanan dan Ketua RT di Blok A, Bp Soedibyo. Segera setelah dihubungi, sekitar jam 8.45, Ibu Sutrisno , petugas keamanan dan Bp Soedibyo langsung menginterogasi dan menahan wanita tersebut di dalam rumah kami. Wanita tersebut berpura-pura sudah mengenal keluarga kami. Keterangan yang diberikan oleh wanita tersebut selalu berubah-ubah. Karena wanita tersebut tidak membawa tanda pengenal, keterangan nya tidak dapat diverifikasi, bahkan namanya pun berubah-ubah, pertama mengaku bernama Vera, kemudian Maria, dll,dll.

Sekitar jam 09.30, suami saya tiba di rumah kembali dan langsung menemui wanita ini. Ketika ditanyakan, wanita ini sama sekali tidak mengenal suami saya. Pada saat itu,kami belum mencurigai terjadi kehilangan. Kemudian, setelah suami saya masuk ke kamar utama, ditemukan lemari kami dalam keadaan terbongkar dan kotak perhiasan sudah berada di luar lemari.

Setelah mengeledah wanita tersebut, ditemukan barang bukti di dalam saku celana wanita tersebut berupa cincin emas bermata oval dan uang lembaran 5-ribuan baru sejumlah +/- Rp 175 ribu.

Dengan barang bukti tersebut, kami menyerahkan wanita tersebut ke kantor POLSEK Lemah Abang.

Dari keterangan beberapa orang, wanita tersebut seselum kejadian sudah berusaha masuk ke beberapa rumah di Blok A ( 2 rumah ) namun diketahui oleh penghuni rumah. Pada saat dipergoki, wanita ini mengaku sedang mencari rumah Pak RT. Bahkan wanita ini menemui Ketua RT kami untuk menayakan beberapa informasi. Karena tidak mendapatkan informasi apapun, dengan diam-diam wanita ini menginggalkan rumah Ketua RT kami.

Dengan cara coba-coba, wanita ini masuk ke beberapa rumah yang pintunya dalam keadaan terbuka/tidak terkunci. Jika kebetulan penghuni berada di dalam rumah, dia akan berpura-pura mencari seseorang. Karena saat ini pembantu kami sedang lengah, maka masuklah wanita ini ke dalam rumah kami yang tidak terkunci

Saat ini, wanita tersebut sudah berada di RUTAN Pondok Bambu untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.

Namun kejadiaan ini belum berhenti sampai disini.

Dua hari yg lalu, Rabu, 19 Juli 2006, di rumah kami, datang 2 orang yang mengaku orang tua dari wanita tersebut, memohon agar kami mencabut laporan di polisi agar anaknya dapat dibebaskan. Namun kedua orang tersebut sangat mencurigakan karena keterangan yang diberikannya tidak sama dengan keterangan yang ada di kantor polisi.

Wanita yang mengaku sebagai ibunya (berusia sekitar 35 tahun bertubuh agak gemuk, tinggi +/- 155 cm, memakai jilbab) pernah mencoba masuk ke dalam kompleks Blok A untuk mencari anaknya yg bekerja sebagai pembatu. Namun tidak berhasil masuk karena tidak bisa membuktikan nama & alamat yg dari anak yg dicarinya. Ibu Sutrino, tetangga kami, masih mengingat dengan jelas wajah dari wanita ini.

Kami menduga, kedua orang tersebut adalah jaringan pelaku kejahatan yang berusaha menghentikan penyelidikan polisi, namun kami tidak dapat membuktikannya.


Agar kejadian ini tidak terulang di tempat lain :

Pastikan kepada pembantu di rumah , agar segera mengunci semua pintu rumah pada saat penghuni menginggalkan rumah.
Pembantu jangan mudah percaya kepada orang yang belum dikenal yang datang ke rumah kita, apalagi tanpa pemberitahuan dari pemilik rumah
Pelaku -pelaku kejahatan ini akan selalu berusaha mendapatkan segala informasi dari berbagai sumber. Harap surat-surat, dokumen, tagihan atau informasi apapun, di simpan di tempat yang aman yang tidak mudah di akses oleh orang luar.


HAL-HAL UNTUK MENJADI PERHATIAN :

Pelaku kejahatan akan mengunakan wanita di bawah umur, berpenampilan bersih & sopan.
Mereka kemungkinan berkelompok dan sudah beberapa lama mengamati lingkungan dan kebiasaan di perumahan tersebut.
Kejadian dilakukan pada saat sebagian besar penghuni sudah meninggalkan rumah untuk ke kantor atau sekolah, sekitar jam 08.00 pagi
Para pelaku memanfaaatkan saat lengah dimana saat itu biasanya hanya ada pembatu rumah tangga, yang juga sedang sibuk melakukan kegiatan rumah tangga ( bersih2, memasak, mencuci pakaian, dll)

Demikianlah pengalaman kami, mudah-mudahan kejadian ini tidak terulang di tempat lain.


Cikarang, 21 Juli 2006,



Diana Anizar
Taman Sentosa, Blok A6/5 Cikarang

Note :
berikut kami sampaikan email dari Ibu Diana ( Blok A ) agar menjadi perhatian dan kewaspadaan kita semua dan dimohon menginfokan ke pengurus RT masing2 dan warga lain yg tidak mempunya akses email

Berhubung emailnya tidak bisa masuk ke milis karena keterbatasan kapasitas byte maka kami japri ke seluruh anggota Milis MJNY, Milis TAMAN SENTOSA
-----------------
Semoga menjadi pengalaman berharga bagi semuanya, terutama suami-istri yang bekerja dua-duanya...

Wednesday, September 20, 2006

[Photo] Naufal 9 bulan

These are some picture when I was 9 month old :)


Pagi-pagi yang dingin Papa ngajak main di taman, dalam area museum trinil di Ngawi. Tuuh liat sampe mesti pake jaket :)


This is my sweety cousin names Dhiana Putri Hastuti. Uhm, she is really really nice girl, isn't it?..


My lovely Mom.


Liburan bersama Mama&Papa di Taman Safari II, Pandaan. Kita berdua keliatan kompak kan...


Pose lain bersama Papa di tempat tidur.....



[bersambung] [sebelumnya]

Ada burung di sekitarku.....

Oooh my...
Kenapa semuanya jadi suka membeo??? Tau burung beo?? Manusia kan nggak beo.. :)
"Bla bla bla..."
"Iya"
"Bla bla bla blaa..."
"Iya.."
Kenapa coba???
Ammpyuun deee...
Aku cuman bisa membatin dan terdiam, tidak mengiyakan sama sekali...

Tuesday, September 19, 2006

Lagu masa kanak-kanak

Masih inget ma lagu ini??

"Bing beng bang yuuk...kita ke bank,
Bang bing bung yuuk...kita nabung,
Tang ting tung hey...jangan dihitung,
Tau tau kita nanti dapet untung"

Lanjutannya gak inget....

Ato yang satu ini??

"Do, mi, sol...kita pinter kita jempol,
Re, Fa, La...kita anak Indonesia,
Mi, Sol, Si...bakti pada Abah Umi,
Sayangi guru...cinta negeri,
Yang heboh cinta musik..
Siik..siik..musik saya cinta musik,
Kita semua cinta musik..."
Blaaa...bla...blaa, luupa...

Masih blom inget, clue-nya "Saskia, Geofanny & Titik Puspa". Duet yang oke meski beda generasi, dan waktu itu(sampe sekarang) aku sangat-sangat menyukai lagu-lagunya... Jadi kepengen beli kaset or CDnya, masih ada gak ya?? Soalnya setiap kali ngintip ke Aquarius or Disctara gak pernah ketemu.
Lagunya simple, bagus(nurut ku sih), gak muluk-muluk sekaligus mudah diterima oleh anak-anak secara emang lagu anak-anak. Ada lagi gak lagu-lagu kayak begituan?? Ato dah gak ada masa-masa lagu anak-anak dan artis anak-anak yang sepopuler dulu lagi?? Entahlahh....

Kakak Nabil

Uhhm, panggilan baru neeh. Secara Naufal sukanya niruin kata "kakak" yang kalo didenger-denger meski agak aneh tapi jelas banget kalo itu emang "kakak".
Awalnya...pas Mbak Lis or Mama nyanyi : "Burung kakak tua"
Naufal niruin "Kkaakaak"
Akhirnya Mama manggilnya Kakak Nabil, kalo Adek pasangannya Naufal.
Kakak Nabil = Adek Naufal, aneh?? no matter :)

Monday, September 18, 2006

Sabtu - Beli Sepeda, Minggu - Bersepeda Ria

Beli sepeda
Setelah beberapa lama hanya bermimpi punya sepeda, akhirnya kesampean juga. Hari Sabtu ngajakin Papa buat beli sepeda, hari Jumat dah mulai survey. Tujuan pertama adalah rodalink di Jl HR Muhammad yang kebetulan deket ama rumah. Setelah nunjukin ke Papa kalo yang aku pengen beli adalah Sierra DX ato Sierra CX, dengan beberapa pertimbangan diputusin mending beli yang Sierra CX aja (yang gak pake gear box). Nanya ini itu ke pelayan, ternyata gak ada yang warna biru. Akhirnya keluar show room, pindah ke Graha Sepeda di Dharmawangsa, lumayan jauh siih. Karena dah jelas mo beli apa, di situ cuman bentar soalnya pilihan warnanya juga sama, gak ada yang warna biru. Keluar lagi, menuju ke Jl Walikota Mustajab, ke Toko Sepeda yang hari Jumat aku survey. Dan ternyata pelayan toko (ibu-ibu setengah baya) masih mengenaliku. Terbukti langsung menyapaku dan bertanya, "Jadi beli yang mana?" Ungtungnya, warna pilihanku ada dan akhirnya beli deeh. Sepeda dengan keranjang dan boncengan di belakangnya. Harganya Rp 1.125.000, setelah diskon dapet Rp 1.045.000, mau nambah boncengan bayi gak ada yang cocok. Akhirnya cuman beli pijakan kaki seharga Rp 22.500 sebagai assesoris tambahan. Sepeda langsung dibawa pulang, karena ternyata dimasukin mobil muat. Waah bener donk iklan Jazz, bisa bawa sepeda.

Survey Rumah
Abis dari toko sepeda gak langsung pulang, tapi Papa ngajakin ngeliatin rumah yang deket kantor Gayungan. Sebenernya yang pengen rumah deket kantor sih aku, secara Nabil selalu ditinggal di rumah, kalo rumah deket kantor kan cepet kalo mo pulang kerja, tapi akhirnya Papa yang ngebet. Akhirnya rute yang dipilih dari Jl Darmo adalah lurus menuju Jl A Yani yang lumayan macet itu, puter balik di bunderan Dolog, belok kiri di samping Grahapena, belok kiri lagi, nah di situ tuuh banyak perumahan baru. Mulai dari Sakura Residence, Sakura Regency, Lotus Regency de el el. Hari Sabtu biasanya kantor pemasaran tutup, ternyata ada yang buka. Akhirnya hari Sabtu kemaren sempet masuk dan ngeliat Sakura Residence & Lotus Regency. Hikks, peeengeeen, tapi blom punya cukup duit buat beli rumah lagi. Yang aneh Papa tuh, tau blom punya duit dah nawar satu rumah di Sakura Residence. Katanya hari ini mo dikonfirmasi penawarannya disetujui apa nggak. Ehm, 500 juta ??? Oh, My God.... Abis itu gak mampir-mampir lagi, langsung cabut menuju rumah.

Bersepeda di depan rumah
Sesampai di rumah, sepeda diturunin, Papa yang pertama nyobain. Keliling di jalan depan rumah, puter-puter. Nabil cuman terbengong-bengong aja ngeliat Papanya naik sepeda, hehehe kayaknya dia pengen. Buktinya pas aku coba naik dia merengek-rengek minta pegang sepeda. Bener ternyata dia pengen naik sepeda, pas dibonceng (*dengan dipangku Papa tentunya) dia diem aja. Waaah, bisa berebut ama anak nih kalo gini :)
Minggu sore, bersepeda lagi, hehehhee, maklum sepedanya baru. Mungkin Pak Satpam ngomong gini "busyeet, sepedaan teruuss", dalam hati tapi. Abis, bolak-balik lewat gerbang depan dengan naik sepeda. Beberapa tetangga nanyain "Baru ya sepedanya?" bahkan ada yang coba. Wiiis, pokoke parno banget deh dengan sepeda baru. Pas aku bilang "Pa, kapan-kapan beli ya buat Papa", Papa menganggguk setuju. Huehheee, virus bersepedanya mulai menyebar.

[Artikel] Jam Piket Organ Tubuh

Dari milis (gak) penting neeh, semoga bermanfaat..
---------------------
Lambung
Jam 07:00-09:00, Jam piket organ tubuh sedangkuat sebaiknya makan pagi untuk prosespembentukan energi tubuh sepanjang hari. Minum Jus atau ramuan sebaiknya sebelum sarapan pagi,perut masih kosong sehingga zat yang bergunasegera terserap tubuh

Limpa
Jam 09:00-11:00, Jam piket organ limpa kuatdalam mentransportasi cairan nutrisi untuk energi pertumbuhan. Bila pada jam-jam ini mengantuk,berarti fungsi limpa lemah. Kurangi kosumsi gula,lemak, minyak dan protein hewani.

Jantung
Jam 11:00-13:00, Jam piket organ jantung kuat,harus istirahat, hindari panas dan olah fisik. Ambisi dan emosi terutama pada penderitagangguan pembuluh darah.

Hati
Jam 13:00-15:00, Jam piket organ hati lemah, bilaorang tidur, darah merah berkumpul dalam organhati dan terjadi proses regenerasi sel-sel hati. Apabila fungsi hati kuat, maka tubuh kuat untukmenangkal semua penyakit.

Paru-Paru
Jam 15:00-17:00, Jam piket organ paru-parulemah, di perlukan istirahat, tidur untuk prosespembuangan racun dan proses pembentukan energi paru-paru

Ginjal
Jam 17:00-19:00, Jam piket organ ginjal kuat,sebaiknya digunakan untuk belajar karena terjadiproses pembentukan sumsum tulang dan otakserta kecerdasan.

Lambung
Jam 19:00-21:00 Jam piket organ lambung lemah,sebaiknya tidak mengkonsumsi makanan yangsulit dicerna atau lama dicerna atau baik sudahberhenti makan.

Limpa
Jam 21:00-23:00, Jam piket organ limpa lemah karena terjadi proses pembuangan racun danproses regenerasi sel limpa. Sebaiknya istirahatsambil mendengarkan musik yang menenangkanjiwa, untuk meningkatkan imunitas.

Jantung
Jam 23:00-01:00, Jam piket organ jantung lemah, Sebaiknya sudah beristirahat, tidur Apabila masihterus bekerja atau begadang dapat melemahkanfungsi jantung.

Hati
Jam 01:00-03:00 jam piket organ hati kuat. Terjadiproses pembuangan racun/limbah hasil metabolisme tubuh. Apabila ada gangguan fungsihati tercermin pada kotoran dan gangguan mata.Apabila ada luka akan terasa nyeri.

Paru-Paru
Jam 03:00-05:00, Jam piket organ paru-paru kuat.Terjadi proses pembuangan limbah/racun pada organ paru-paru, apabila terjadi batuk, bersin-bersin dan berkeringat menandakan adanyagangguan fungsi paru-paru. Sebaiknya digunakanuntuk olah nafas untuk mendapatkan energi paruyang kuat dan sehat.

Usus
Jam 05:00-07:00, Jam piket organ usus besarkuat, sebaiknya biasakan BAB secara teratur.

Friday, September 15, 2006

[Photo] Bongkar - bongkar

Halllow, hari ini Nabil nampang dulu ya (gak boleh protes)
Semalem adalah photo session, Mama yang ngambil gambarku. Waah jadi ketahuan kalo aku suka bongkar-bongkar lemari di rumah.


Pintu baru terbuka, "Garfield" jadi sasaran pertama karena emang posisinya paling atas.


Waah, pilihan kedua adalah "Jomblo". Ehm, ini mah punya Mama & Papa :)


Keadaan udah mulai berantakan, beberapa buku dan VCD mulai berserakan di lantai. Kalo ini punya Naufal looh... (*Mama :"Iya, boleh.."


Ngambil buku lagi, padahal udah banyak yang dikeluarin. Ehm, emang gak pernah puas...


Waaah, dapet "National Treasure" nih. Trus ada apa lagi yaa?? (*sambil ngintip...


"Garfield"nya dibalikin deeh, eeit eiit mo jatuh niih.


Karena dah malem, akhirnya....
Mama : "Dek, dah malem nih. Bobok yuuk, ntar biar Mama aja yang beresin.."
Nabil (*dalam hati kalee) : "Hiiks, masih pengen maen"

Awalnya gak mau, trus Mama gendong diajak masuk ke kamar. Meskipun dah masuk kamar ternyata gak langsung bobok, malah main pok ame-ame ama Mama sambil nunggu Papa pulang dari kantor. Pas Papa pulang, Mama & Nabil dan tertidur pulas. Dan Papa-pun menyusul Mama & Nabil... Szzzz...Zzzzsss.... :)

[Photo] Gigi

Aaaaaaaaa.... Liat, gigiku dah 6 niih...

[Photo] Pok Ame - Ame

"Pok ame-ame belalang kupu-kupu,
Siang makan nasi kalo malam minum susu"
Hehehe, sebenernya Naufal dah mulai seneng maenan pok ame-ame udah agak lama (tapi Mama yang nyanyi), cuman baru semalem terdokumentasi. Demi sejarah :)

Pok ame-ame sebelum bobok, ammpun seriusnya...


Hehe, sambil nampang boleh donk. Gini nih tangannya kalo lagi pok ame-ame...



Sek, sek, pindah posisi dulu. Masih dengan tangan pok ame-ame...



Sambil bobok, aku juga bisa tuh pok ame-amenya...



Lahh, koq masih pok ame-ame?? Dah, bobok donk dek...

Thursday, September 14, 2006

[Nabil] Dari bulan ke bulan - part 2

Usia 8-9 bulan
Kiss bye "Muuuach", berhitung "Satu, dua, tiga.....eemmmpaaa", pok ame-ame, belajar berjalan, berdiri tanpa berpegangan dan masih banyak lagi tambahan kemampuan Naufal dalam tumbuh kembangnya. Mulai dari duduk dalam posisi tegak dalam waktu yang lama sampai berdiri tanpa berpegangan sama sekali dalam beberapa menit. Dia mulai belajar banyak hal, menirukan ucapan dan kata-kata orang di sekitarnya. Nyari Mama kalo lagi nangis dan nyari Papa kalo mau main, manggil Mbak Lis dengan sebutan "Eesss" adalah salah satu sisi kelucuannya. Giginya dah tumbuh 6 buah, dua di bawah dan 4 di atas. 2 gigi depan bagian tengah atas gede banget kayak kelinci.

[bersambung] [sebelumnya]

[Photo] Manjat

Ehm, hobby koq manjat sih dek... Tapi gpp koq Mama gak marah :)


Nih hobby manjat emang, di tempat yang sama pula


Tambah tinggi tubuhku, aku semakin mantap untuk memanjat benda yang ada di sekitarku...

Kehilangan Mood...

Sore ini aku kehilangan mood, setelah keluar dari ruang meeting "Dream Racer". Bukan 4 orang yang duduk di hadapanku (yang selanjutnya disebut auditor) yang membuat aku kehilangan mood, tapi suasananya... Sueer, gak uenaaak puoooll. Auditor yang pake kacamata, "Selanjutnya Mbak Herna, silakan menceritakan apa yang anda lakukan pada hari Jumat lalu...", dengan nada kalem. Akhirnya aku pun bercerita dengan terbata-bata, agak gemeter kalo menurutku. Apa yang menyebabkan aku gemeter??? "Kebohongan". Ding dong, ceritanya cukup sekian aja, karena menyangkut nama baik orang lain. Alhamdulillah, akhirnya aku diperkenankan meninggalkan ruangan itu bersama Om Zaki, Om Aham, dan yang lainnya.

Eit, bukan aku looh yang diaudit. Aku hanya dimintai keterangan berkaitan dengan keberadaanku saat itu. Enough, I think it's all done. I'll go home now, meet my sweety family.

Wednesday, September 13, 2006

[Artikel] WASPADAI PENYAKIT RADANG TENGGOROKAN

Hari ini "radang tenggorokan" menjadi kata kunci pencarian di google secara Naufal lagi kena nih radang. Ada banyak artikel yang dah kebaca, salah satunya yang ada di bawah ini. Mungkin suatu saat membutuhkannya...
-------------------------------------

Jangan anggap sepele radang tenggorokan. Penyakit yang terkesan ringan ini jika dibiarkan berdampak fatal.

Radang tenggorokan atau faringitis adalah peradangan atau infeksi pada tenggorokan. Infeksi ini termasuk golongan ISPA (infeksi saluran pernapasan akut) bagian atas. "Biasanya, radang tenggorokan paling banyak menyerang usia batita dan akan menyerang pada kondisi tertentu. Misal, anak kurang beristirahat, pergantian cuaca yang tak mendukung dan lingkungan sekitarnya sudah terkena," papar dr. Bambang Supriyatno, bagian Pulmonologi Anak, RSUPN Cipto Mangunkusumo, Jakarta.
Adapun penularan radang tenggorokan melalui pernapasan. Misal, orang tua terkena radang tenggorokan atau flu, maka biasanya orang-orang serumah akan mudah tertular. Terlebih pada balita, yang umumnya memiliki daya tahan tubuh kurang bagus.

TOLERANSINYA 6-7 KALI PER TAHUN
Penyakit ini paling sering disebabkan virus, dengan gejala umum yang menyertai, seperti halnya jika terjadi infeksi, yaitu panas. "Tapi, panasnya tak terlalu tinggi." Juga berdahak dan kadang disertai linu-linu pada otot, pusing, serta keluar air mata. Mata tak berwarna merah, tapi jika terkena cahaya akan merasa silau. "Karena merasa linu-linu di tubuhnya, tak jarang anak akan berkurang aktivitasnya atau jadi pendiam dan kadang rewel."
Wajarnya, radang tenggorokan pada anak toleransinya antara 6-7 kali per tahun. Jadi, Bu-Pak, masih dalam batas wajar jika balita terkena radang tenggorokan sampai 6-7 kali per tahun. Barulah jika lebih dari itu, orang tua harus mewaspadainya. Sebab, pasti ada sesuatu yang salah. "Biasanya ini terjadi pada anak-anak yang alergi. Pada balita golongan ini, cuaca yang tak mendukung memudahkan terjadi pembengkakan pada saluran napas. Sebab, mereka tak tahan pada pergantian cuaca, hingga mudah terinfeksi suatu virus. Akibatnya, anak mudah terkena radang tenggorokan."
Adapun faktor alergi yang paling sering adalah rhinitis alergi atau faringitis alergika, yakni semacam peradangan di saluran hidung yang diakibatkan oleh alergi. Ini terjadi karena perubahan cuaca dari panas ke dingin atau dari dingin ke panas, kelembaban udara, dan faktor makanan.

MENIMBULKAN KOMPLIKASI
Radang tenggorokan bisa ringan, bisa berat. Yang ringan, jika dilihat tenggorokannya berwarna kemerahan. Namun bila dibiarkan, akan berlanjut ke ISPA bawah, yang disebabkan bakteri. "Bukankah saluran pernapasan antara atas dan bawah saling berhubungan? Karena strukturnya hampir sama, maka jika terjadi infeksi di ISPA atas, biasanya juga akan mengena pada ISPA bawah atau pneumonia. Penyakit ini merupakan penyebab kematian nomor satu pada balita."
Pada radang tenggorokan yang disebabkan bakteri ini, biasanya didahului dengan panas badan yang tinggi, lalu di dalam tenggorokan terdapat detritus atau semacam kotoran berwarna putih-putih. Atau bahkan terjadi pembesaran kelenjar getah bening di sekitar leher, yang sebenarnya berfungsi membentengi agar bakteri tak menyebar ke seluruh tubuh. Biasanya leukosit atau sel darah putihnya juga akan meningkat. "Karena itu, pada radang tenggorokan yang disebabkan bakteri, diperlukan pemeriksaan darah."
Jika radang tenggorokan ini tak ditangani dengan baik, dan karena ada kuman tertentu, bisa menyebabkan kelainan jantung di kemudian hari. Bahkan juga bisa menyebabkan gagal ginjal, sekitar 5-15 tahun kemudian. Biasanya hal ini disebabkan kuman streptococus beta hemolitikus. Kuman tersebut mengeluarkan semacam toksin atau racun yang menempel pada jantung atau ginjal. Itu sebab, lama sakit tak boleh lebih dari 14 hari atau dua minggu. "Kalau lebih dari dua minggu, batuknya berulang, orang tua mesti waspada. Sebab terjadi sesuatu yang tak begitu bagus."

BANYAK BERISTIRAHAT
Sebenarnya, radang tenggorokan dapat sembuh sendiri meski tak diobati. Cukup dengan banyak istirahat dan makan makanan bergizi, terutama mencakup empat sehat lima sempurna.
Namun, karena tak semua penyakit yang disebabkan virus bisa diperlakukan demikian, "Biasanya untuk radang tenggorokan ini, dokter akan memberikan obat simptomatik." Jadi, mengobati simptom-simptomnya, bukan mengobati virusnya. Kalau batuk, misal, maka yang diberikan adalah obat batuk, bukan obat penekan batuk. Lalu jika anak panas, diberikan obat penurun panas. Pada anak balita, panas yang tinggi juga akan membahayakan. Sebab, bisa menyebabkan kejang atau stuip. Tak hanya itu, panas yang tinggi juga bisa menyebabkan anak dehidrasi karena akan terjadi penguapan cairan yang lebih banyak. "Jadi,panas yang tinggi juga harus diturunkan dengan obat antipiretik atau obat penurun panas." Umumnya, radang tenggorokan ringan perlu minimal 3-5 hari untuk penyembuhan.

Kiat Mencegah Radang Tenggorokan
Saran Bambang, sebaiknya anak dijauhkan dari orang yang terkena radang tenggorokan. Meskipun ini tak akan mudah. Mungkin Bapak-Ibu bisa menggunakan masker. Kemudian, beri anak makanan dengan gizi baik dan istirahat cukup. "Biasanya jika gizi tak mencukupi, anak mudah tertular virus tersebut. Sebaliknya, bila kondisi tubuh balita bagus, maka daya tahan tubuhnya lebih bagus dan tak akan mudah tertular."
Tetapi seringkali balita sangat rentan, hingga sebaiknya orang tua melarang anak bersekolah lebih dulu kalau memang sedang terkena radang tenggorokan. Sebab, bisa menulari teman-temannya. Selain itu, sebaiknya orang tua segera membawa anak pergi ke dokter agar penyakit ini tak berlanjut.

Si Kecil Jadi Malas Makan
Biasanya, ketika sakit radang tenggorokan, anak jadi malas makan. Sebenarnya, tutur Bambang, malas makan ini bisa dimaklumi, karena anak merasa sakit jika menelan. Hanya saja, bila anak tak mau makan, efeknya akan banyak sekali. Sementara cadangan-cadangan makanan dalam tubuhnya akan dipakai untuk menetralisir dan mempertahankan keadaan gula darahnya supaya normal. Kalau cadangan tersebut terpakai, sementara kondisinya sedang buruk, tentu tubuhnya bisa mengalami dehidrasi. Akibatnya, akan banyak timbul asam-asam laktat yang membuat anak jadi mudah capai dan napas jadi sesak.
Nah, agar anak mau makan, orang tua harus melakukan variasi makanan yang sarat gizi. Selain itu, anak harus berpantang minuman dingin atau es dan snack yang banyak mengandung MSG serta bumbu merangsang.

Erni Koesworini

Radang Tenggorokan

Kemaren sore pas di dalam taxi menuju kampus, buka tas, liat HP, waah koq ada misscall dari nomer rumah yaa.. Ada apa gerangan? Langsung aku telpon balik, "Adik nangis terus, Mbak. Manggil-manggil Mama terus, badannya agak panas, gak mau diturunin, maunya digendong." Waah diberondong dengan keterangan seperti itu jadi lumayan panik. Soalnya kemaren siang itu, Papa bilang Naufal badannya agak panas. Pas Papa mo berangkat ke kantor (berangkatnya siangan), panasnya dah turun. Ada apa niih, koq panas yaa...? Akhirnya aku telpon Papa, bilang kalo Naufal panas lagi dan minta Papa pulangnya lebih cepet. Habisnya aku dah lumayan deket ke arah kampus. Masih di taxi, aku telpon ke RS Mitra Keluarga ternyata DSA (*Dokter Spesialis Anak) yang praktek adalah dr. Darma Yudha. Mulai praktek jam 18:30 sampe selesai pasien. "Mau daftar untuk hari ini Mbak?" tanya operator telponnya. Aku jawab nggak dulu deh, soalnya juga blom bilang ma Papa. Akhirnya aku telpon Papa, nanyain mo didaftarin apa nggak, Papa bilang didaftarin aja. Telpon lagi ke Mitra Keluarga buat daftar, dapet nomer antrian 25, waah ternyata banyak juga pasiennya (meskipun gak sebanyak dr. Connie).

Akhirnya kemaren itu, aku hanya ikut 1 mata kuliah saja, jam kedua nitip absen ke Riry. Jam 19:30 cabut, pesen taxi buat ke Mitra Keluarga, nyusul Papa. Nyampe di sana Naufal ternyata ceria sekali, cuman emang badannya agak panas trus detak jantungnya terasa banget. Untung ngantrinya gak lama-lama amat, soalnya Naufal juga dah sempet bobok. Bangunnya pas mau ditimbang badannya. Setelah diperiksa, dokter bilang kalo tenggorokan Naufal infeksi. Yaaah, radang tenggorokan, koq kayak Papa ya sering kena radang tenggorokan. Ama dokter dikasih obat penurun panas & antibiotik. Keluar ruangan praktek dokter, Naufal dah lemes soalnya keliatan ngantuk banget. Selama perjalanan di mobil pun masih terkulai lemes di gendongan Mama, akhirnya tertidur pulas. Bangunnya pas di rumah ketika ditaruh di tempat tidur. Setelah minum obat, dia tertidur pulas ditemenin Mama & Papa :)

Alhamdulillah, semalem sampe tadi pagi Naufal nggak rewel tapi kasian soalnya gak mau makan. Bubur jagung yang khusus dibuat untuknya hanya dimakan beberapa sendok saja. Ya udahlah, jangan dipaksain toh dia masih mau minum susunya. Semoga lekas sembuh ya, Dek....


*)Papa, bagi-bagi kerupuknya jangan sama adek donk, Mama mau koq. Onok-onok ae....

Tuesday, September 12, 2006

Digital Fortress

Penulis Buku Paling Fenomenal "THE DA VINCI CODE" DAN BROWN
"Kode Pamungkas. Kuat, Berbahaya... dan Tidak Terpecahkan"

Begitu yang tertulis di sampul depan buku yang barusan saja aku beli. Masih gress, belum terbuka, terbungkus plastik seperti layaknya buku baru. Sebetulnya gak ada niatan beli buku ketika ke Gramedia siang ini karena niatan awal adalah membeli label printer untuk keperluan kantor. Pas nyampe di deretan rak "Novel Terjemahan" nemuin buku karangan Dan Brown. Tanpa pikir panjang aku ambil dan bawa ke kasir bersama satu buku yang lain, yang aku beli untuk dikasih ke Cicik sebagai hadiah pernikahannya. Yaaa, jadi keinget ama Cicik (temen SMP) yang nikah hari Minggu kemaren. Sayangnya gak bisa menghadiri, soalnya Papa emang gak bisa ninggalin Surabaya karena mesti standby.

Balik ke buku yang barusan aku beli, ini adalah buku ketiga karangan "Dan Brown" yang sudah aku miliki. Yang pertama adalah "The Da Vinci Code", dan yang kedua "Angels & Demons", kedua-duanya sudah terjemahan Bahasa Indonesia. Yang belum terbeli adalah "Deception Point", padahal dulu pernah liat bukunya di toko buku tapi koq sekarang gak ada yaa. Ada yang bisa ngasih info, dimana ngedapetinnya.

Di bawah adalah sinopsisnya :

TEMUKAN KUNCINYA
PECAHKAN KODENYA
SELAMATKAN DUNIA…..
National Security Agency (NSA) adalah lembaga paling rahasia dan bernilai miliaran dolar. Ketika mesin pemecah kode NSA yang sudah teruji keandalannya menghadapi sebuah kode misterius yang tidak dapat dipecahkan, badan rahasia itu mengundang kriptografer kepalanya,
Susan Fletcher, seorang ahli matematika yang cantik dan cerdas. Hasil temuan Susan memunculkan gelombang yang mengguncang para pemangku kekuasaan. NSA tersandera ... bukan oleh bom atau senjata, tetapi oleh kode yang begitu kompleks sehingga,jika beredar, akan melumpuhkan intelijen Amerika. Terjebak dalam badai kencang dusta dan rahasia, Susan Fletcher berjuang menyelamatkan perusahaan yang dipercayainya. Terhimpit dari segala sisi, ia mendapati dirinya tidak hanya berperang demi negaranya, tetapi juga nyawanya dan, pada akhirnya, nyawa lelaki yang dicintainya. Oari kekuatan ruang bawah tanah
hingga gedung pencakar langit di Tokyo dan katedral yang menjulang tinggi di Spanyol, sebuah pertarungan hebat terbentang!

Menang, aye aye aye....

Ternyata, pekerjaan itu sangat menyita tenaga dan pikiran (mereka)..... Aye, aye aye..... Tidak seperti awalnya, akhirnya adalah sesuatu yang banyak menimbulkan masalah (baru).... Alhamdulillah, saya tidak terlibat...

*) Mereka = yang dilibatkan. You had a bad day :(

Monday, September 11, 2006

Bobo, majalah keluargaku (waktu itu)



teman bermain dan belajar


Familiar dengan kata-kata di atas?? Ato malahan jadi teringat ama masa-masa kecil?? Itulah saya, sangat familiar dengan majalah Bobo bahkan di rumah Kakung Ngawi masih ada loh majalahnya meskipun dah pada usang. Kakung (Bapaknya Mama) mengenalkan Bobo kepada Mama sejak Mama duduk di kelas 1 SD. Awalnya sih sebagai oleh-oleh sepulang kantor namun karena Mama & Tante Nita (adik Mama) kelihatan tertarik akhirnya ketika Mama duduk di kelas 3 SD memutuskan untuk berlangganan. Waktu itu Tante Nita masih berusia 5 tahun.

Kalo gak salah waktu itu terbitnya setiap hari Kamis. Waah, jadi terkenang masa lalu ketika harus berebut masuk rumah ama Tante Nita setiap hari Kamis sepulang sekolah. Tempat yang pertama yang dituju adalah pintu depan. Ada apa? Karena setiap Kamis pagi, Pak Bobo (begitulah kita menyebut loper koran yang nganterin Bobo) menyelipkan majalah Bobo di sela-sela pintu secara rumah kosong, gak ada orang dan terkunci. Dan ketika Tante Nita belum bisa membaca, Mama dengan setia harus membacakan semua isi majalah.

Jangan salah, majalah Bobo adalah bacaan utama Mama & Tante Nita looh. Menu makan siang gak lengkap tanpa majalah Bobo. Ketika Kakung memutuskan berhenti berlangganan karena menurut beliau majalah tersebut sudah kurang cocok dengan usia Tante Nita, akhirnya Tante memilih tabloid Gaul sebagai penggantinya. Tau gak, Tante masih berlangganan & membaca Bobo sampai duduk di kelas 1 SMP. Waah, berarti hampir 10 tahun berlangganannya.

Sekarang, dah gak pernah membaca majalahnya cuman kadang-kadang masih sempet mampir ke Bobo di dunia maya. Di rumah emang ada majalah Donal Bebek, dulu Mama sempet berlangganan. Namun akhirnya berhenti karena lebih banyak gak dibacanya daripada dibaca. Nanti, suatu saat nanti ketika Naufal mulai beranjak besar mungkin di rumah harus selalu siap sedia majalah anak-anak. Bukan apa-apa, Mama bercita-cita Naufal mempunyai ketergantungan membaca buku, seperti Mamanya :). Hal yang baik bukan??

Yesterday, the Raceday

Mulai dari motoGP di Sepang-Malaysia sampai F1 di Monza-Italy. Tidak seperti biasa, seri 125 cc juga disiarkan langsung di TV7 karena ada Doni Tata Pradita (pembalap asal Indonesia yang dapat "wild-card"). Biasanya cuman seri 250 cc & motoGP, sedang 125 cc hanya ulasannya saja. Maklum, di rumah gak ada ESPN & Star Sport so nontonnya lewat TV lokal. Ternyata seri 125 cc gak kalah seru ama motoGP & 250 cc. Kemaren insiden lebih banyak terjadi pada seri 125 cc, termasuk Matia Pasini yang jatuh trus motornya ditabrak pembalap lain sampe akhirnya "red-flag" dikibarkan , artinya balapan dihentihan & restart race. Sayang gak bisa ngikutin lengkap balapan 125 cc akhir dan 250 cc awal. Yang lengkap hanya motoGP aja, seru juga dari awal sampe akhir termasuk perebutan posisi teratas antara Loris Capirossi & Valentino Rossi.

Yang lebih asyik adalah F1, di hadapan tiffosi akhirnya Schumi podium 1, disusul Kimi dan posisi ketiga adalah rekan satu tim Schumi, Massa. Sedankan rival utama Schumi, Fernando Alonso harus puas dengan akhir yang mengenaskan, tidak finish karena mobilnya meledak. Ferrari bangkit kembali setelah tahun kemarin terpuruk. Yang menggembirakan adalah "
Bye Schumi, Welcome Kimi" artinya Cina, Jepang dan Brasil akan menjadi 3 sirkuit terakhir bagi karir Schumi di Formula1. Secara dia tahun depan dah pensiun membalap, diganti idolaku Kimi Raikonnen. Berarti tahun depan Ferrari diperkuat 2 pembalap muda, Kimi & Massa.

Apakah artinya dukungan beralih ke Ferrari? Jawabannya iya, mendukung Kimi. Haahahhaaa...

Sunday, September 10, 2006

[Photo] New Hobby

Nih, mobil baruku warnanya biru..


Eits, meskipun hampir terbalik aku masih bisa berpose looh...



Belajar berjalan udah ada dalam deretan kegiatanku sehari-hari. Liat tampangku, lagi serius neeh... Tapi tetep keren kan??



Papa dengan setia membantu aku belajar berjalan. Kita berdua emang sahabat sejati...

Saturday, September 09, 2006

[Artikel] Bermain Bersama Ayah

Melakukan permainan yang khas laki-laki memperkaya batin si kecil. Ayo... ayah, ajak putra-putri Anda menikmati saat-saat indah bersama!

Bermain bersama ayah memang seru. Berbagai permainan khas laki-laki; seperti bermain bola, memancing, atau bermain layang-layang, jarang didapat dari kedekatan seorang anak dengan ibunya. Menurut para ahli, ayah punya inisiatif lebih tinggi untuk melakukan permainan-permainan yang lebih menantang dan penuh eksperimen. Beda cara antara ayah dan ibu dalam mengajak anak bermain, memperkaya batin si kecil.

Meningkatkan kemampuan kognitif
Semakin kerap anak berkesempatan bermain dengan ayah, semakin baik. Ayah biasanya mengajarkan kompetisi yang dapat melatih kemampuan mental dan fisik anak untuk belajar mengeksplorasi dunia dan mengenal kemampuan tubuhnya.
Jika ayah bermain dengan gadis kecilnya, ‘keperkasaan' ayah merasuk dalam diri anak. Ayah dengan cara-cara bermainnya yang khas menawarkan dunia yang lebih luas dan menantang. Sedangkan bagi si perjaka cilik, permainan khas laki-laki yang ditawarkan ayah memberinya model tepat yang membantunya mengidentifikasikan diri pada sisi-sisi maskulin seorang laki-laki.
Interaksi ayah dan putra-putrinya sejak dini melalui berbagai permainan bersama terbukti meningkatkan kemampuan kognitif anak. Seringnya ayah-anak bermain bersama, si kecil belajar cara-cara menyelesaikan masalah, berkompetisi, kemandirian dan wawasan berpikirnya terbuka luas. A nak-anak yang merasa asyik bermain dengan ayah biasanya lebih mudah bersosialisasi, dan lebih berani, terutama dalam mengemukakan pendapat.

Dari memancing hingga bermain boneka
Ayah pada umumnya mengajarkan permainan yang lebih ‘kasar' khas laki-laki; seperti tinju-tinjuan, kejar-kejaran atau berbagai permainan yang banyak melibatkan kegiatan fisik. Dalam buku The Father's Almanac yang disusun S. Adam Sullivan disinggung bagaimana anak biasanya tidur lebih nyenyak dan bangun lebih ceria setelah bermain dengan ayahnya. Namun hati-hati Yah! Jika permainan terlalu seru dan melelahkan, si kecil justru mengalami hal yang sebaliknya. Ia jadi sulit tidur dan uring-uringan.
Jika ayah bingung mengajak si kecil bermain, cobalah ingat-ingat permainan apa yang biasa Anda lakukan ketika anak-anak. Apakah bermain layang-layang, bola atau memancing? Lalu buatlah permainan serupa yang tentunya disesuaikan dengan kemampuan anak.
Memancing, misalnya. Jika si kecil masih terlalu kecil untuk diajak memancing di danau, mengapa tidak Anda buat alat pancing sederhana dan ikan-ikanan hasil kreativitas Anda. Biarkan anak memancing ikan-ikan hasil karya Anda. Dijamin mainan buatan ayah bikin anak semakin gembira.
Jika si kecil memaksa Anda ikut memainkan boneka Barbienya, jangan buru-buru menggerutu. Ikuti saja keinginannya dan perhatikan kejutan yang akan Anda dapatkan dari permainan ini. Beberapa ayah mengatakan mereka justru mendapatkan banyak hal melalui permainan boneka. Cara si kecil berbicara atau berkomunikasi dengan bonekanya merupakan refleksi dari cara keluarga Anda berkomunikasi, sehingga jika Anda peka si kecil justru banyak memberikan masukan apakah cara Anda sekeluarga berkomunikasi selama ini sudah pas atau perlu dibenahi?
Bermain dengan si kecil memang tidak terlalu mudah bagi sebagian ayah namun cobalah menikmati. Bermain tak hanya berhubungan dengan alat permainan atau lingkungan yang menyenangkan, tapi juga kehadiran ayah sangat anak butuhkan sebagai teman bermain yang mengasyikkan. Bila Anda belum bermain dengan si kecil hari ini, ayo segera ajak dia bermain.

Esthi Nimita Lubis, sumber : Ayahbunda-online

*) Again, again & again, thanks to Papa for being a great father in our family.

[Artikel] Apa yang Dibutuhkan Anak Laki-laki dari Ayahnya?

Anak laki-laki yang dirawat dan mendapat sentuhan fisik ayah, dapat menerima diri secara positif dan merasa aman dengan maskulinitasnya.

Suatu penelitian mengungkap bahwa para ayah perlu berinteraksi dengan anak sedikitnya dua jam sehari dan enam setengah jam di akhir minggu. Dengan bertambahnya usia anak, jumlah waktu bisa saja berkurang.
Namun kebutuhan anak laki-laki untuk berinteraksi dengan ayah, dua kali melebihi kebutuhan anak perempuan. Apa yang dibutuhkan anak laki-laki dari sosok ayah?

Butuh ayah penuh kasih
Anak laki-laki butuh melihat ayah. Kondisi minimalnya, anak laki-laki butuh sering melihat sosok ayah. Namun ayah yang baik tentu tidak puas bila hanya ditonton oleh anak. Anak laki-laki butuh ayah yang menunjukkan kasih sayang. Ayah yang selalu mengambil jarak dengan anak, tampak dingin dan kaku saat berbicara dengan anak, adalah ayah yang ketinggalan jaman.
Anak laki-laki butuh ayah yang memberi batasan pada perilakunya. Kontradiksi? Tentu tidak. Memberi batasan perilaku tidak bertentangan dengan menunjukkan kasih sayang. Malah, kemampuan ayah memberi batasan perilaku pada anak, dipertinggi bila ia punya kedekatan dengan anak. Tanpa batasan perilaku dari luar, anak laki-laki tidak akan punya kemampuan mengendalikan diri.
Suatu penelitian menyebutkan pentingnya permainan fisik, seperti bergulat, antara ayah dan anak laki-lakinya. Permainan ini membantu anak laki-laki mengembangkan kemampuan mengendalikan emosi dan perilaku, serta mengenali dorongan emosi orang lain.
Saat mengalami perubahan fisik menjadi remaja laki-laki atau pria dewasa sekali pun, anak laki-laki masih butuh bantuan ayah. Dari ayahnya, anak laki-laki ingin belajar menjadi pria dewasa yang bertanggung jawab, dan menerima maskulinitasnya dengan gembira.

Saling belajar
Anak laki-laki belajar dari ayah, dan para ayah pun belajar dari anak laki-lakinya melalu interaksi mereka. Menjadi model bagi anak laki-laki merupakan cara ayah memberi pengaruh, baik emosi, sosial maupun fisik.
Saat Anda merasa kesal dan marah sepulang bekerja, komunikasikan perasaan Anda kepada keluarga. Sebab, anak kerap salah memahami mood jelek orang tuanya. Anak biasanya menganggap dirinya penyebab kemarahan orang tuanya.
Para ayah perlu mengekspresikan perasaan-perasaannya. Tidak hanya ekspresi marah, tetapi juga sedih dan frustrasi. Laki-laki yang mencari dan mendapat dukungan emosi dari keluarga akan mengalami kehidupan keluarga yang harmonis.


Mencegah Kekerasan Domestik
Anak laki-laki butuh ayah yang dapat dijadikan contoh baik, karena ia lebih tertarik meniru ayah. Anak laki-laki ingin mengamati ayahnya setiap saat, juga dalam hal mengendalikan emosi.

Anak laki-laki belajar memperlakukan perempuan dengan mengamati ayah. Seorang ayah yang menghormati dan memperlakukan istri dengan baik, akan ditiru anak laki-lakinya. Begitu pula bila ayah memperlakukan istri dengan kasar dan sering mencaci, anak laki-laki akan memperlakukan perempuan dengan cara sama.

Pencegahan terjadinya domestic violence, kekerasan dalam rumah tangga, dapat dengan cara mendidik anak laki-laki dalam keluarga dimana ayah dan ibu saling menghormati, mencintai dan mendukung.

Sumber : Ayahbunda-online

* Thanks to Papa, you're the best friend of our lovely boy ever have. He always wanna play with you all day long.

Friday, September 08, 2006

Original vs bajakan

Original : yess
Bajakan : wueeks, no way man...

Mama & Papa selalu menerapkan untuk membeli CD yang original meskipun hanya untuk sekeping CD lagu anak-anak. Bukankah dengan membiasakan membeli CD original kepada anak, anda juga memberikan contoh yang baik kepada anak untuk menghargai karya cipta orang lain. Sebaliknya dengan membiasakan membeli CD atau apapun yang merupakan hasil bajakan, meskipun murah meriah kan yang bajakan, ya bajakan... Mama bilang, "Kasian mereka yang hobi beli bajakan, suatu saat mereka bakal merasakan bagaimana jengkelnya ato bahkan sakitnya jika hasil karyanya dibajak orang". Hasil karya kan gak hanya CD, bisa sebuah tulisan, lukisan ato apapun yang merupakan hasil karya pribadi. Well, semua kembali ke pribadi masing-masing.

*) Sory, bagi kolektor bajakan yang tersinggung, no hurt feeling just an opinion. Di rumah juga masih ada beberapa fotocopy-an buku2, termasuk membajak ya??

Thursday, September 07, 2006

Senin - Beli CD

Hari senin, sepulang kantor Papa ngajakin mampir Aquarius buat nyari CD lagu anak-anak buat Naufal. Maklum, koleksi CD di rumah masih yang itu-itu aja. Dan ternyata di Aquarius-pun CD lagu anak-anaknya juga masih itu-itu saja. Alhasil, gak jadi deh beli CD buat Naufal. Tapi daripada pulang dengan tangan kosong, akhirnya Mama yang nyari-nyari CD. Dasar awalnya gak kepikiran beli CD selain buat Naufal akhirnya yang ada cuman mondar-mandir, puter & dengerin CD yang dipajang, pindah dari satu ke yang lainnya.

Akhirnya nemuin CD nya Opick - Semesta bertasbih. Waaah, asyik banget tuh lagu-lagunya terutama track 8 (bagi yang punya). Karena tergoda oleh CD terbarunya yang bagus, akhirnya Astaghfirullah(album sebelumnya) juga dibeli. Itung-itung menghadirkan suasana Ramadhan di mobil or rumah secara bulan puasa dah deket banget. Ternyata di mobil sambil dengerin lagu rohani asyik juga, gak kalah asyik dari lagu-lagu yang laen. So, mari kita hadirkan suasana Ramadhan menjelang datangnya bulan puasa.

Wednesday, September 06, 2006

[Artikel] Fenomena penggunaan HP

Kapan anda pertama kali mempunyai handphone? Jawabannya pasti variatif, mulai dari 5 tahun ato bahkan 10 tahun yang lalu, 2 tahun yang lalu, atau bahkan sebulan yang lalu. Kata iklan sih, "hari gini gk punya hape(*handphone)". Emang sih, HP udah jadi alat komunikasi yang paling efektif. Buktinya keberadaan HP bisa menggeser bahkan menggantikan surat dan telpon rumah sekalipun. Ucapan selamat lebaran, taon baru, ngobrol, dll bisa dilakukan dengan fasilitas SMS (Short Message Service).

Tapi apakah penggunaan HP dalam keseharian kita sudah pada tempatnya? Jawabannya tergantung pada masing2 diri kita. Bila HP anda masih sering berdering pada saat meeting, di masjid/mushola, di rumah sakit, di ruang kuliah dan tempat2 lain dimana anda disarankan untuk mengaktifkan mode silent/diam(biasanya dilengkapi getar/vibrate) atau bahkan mematikan (*di dalam kabin pesawat) berarti jawabannya adalah "belum". Di sinilah fenomena itu sering terjadi.

Saya seringkali dibuat jengkel oleh orang2 sok penting yang ber-HP ria di dalam kabin pesawat (baik sebelum take-off maupun pada saat landing). Sok penting? Iya, karena mereka dengan cueknya belum mematikan/buru2 menyalakan HP di tempat2 yang disarankan HP dalam keadaan off. Mereka mungkin tidak menyadari bahwa orang2 di sekitarnya (termasuk saya) banyak yang mencibir atau bahkam mengumpat meskipun dalam hati. Hal seperti itu akan banyak anda temukan pada penerbangan domestik. Penerbangan internasional? Dari pengalaman yg baru sekali mengalami penerbangan internasional (hehehe, kacian deh gue), ternyata juga ada. Siapa mereka? Anda bisa menebak sendiri. Separah itukah etika kita dalam ber-HP?

Saya sendiri sebisa mungkin menaati saran atau aturan penggunaan HP di mana saya berada. Selain menghindari cibiran ,omelan bahkan umpatan dari orang sekitar kita, hal ini juga memberikan kesan bahwa kita adalah orang beretika. Misal, ketika saya harus melakukan perjalanan dengan pesawat, maka ketika di gate menjelang boarding saya mematikan HP. Saya menelpon atau mengirim SMS kepada suami ketika masih di ruang tunggu. Biasanya saya mengabarkan kode penerbangan dan jam penerbangan (*bila terjadi delay) kepadanya supaya lebih tenang dan juga memudahkan apabila memang harus dijemput olehnya.
Di ruang kuliah, cukup mengaktifkan mode silent plus vibrate (*getar).

Apakah anda pernah menemui atau jangan-jangan anda sendiri adalah satu dari sekian banyak orang yang mengendarai kendaraan sambil ngobrol atau mengetik pesan singkat menggunakan HP? Sebisa mungkin hilangkan kebiasan ini karena bisa membahayakan diri anda sendiri bahkan bagi sesama pengguna jalan. Di negara-negara maju penggunaan HP dalam kondisi mengendarai mobil (tanpa handsfree) atau mengetik pesan singkat oleh pengemudi diatur dalam undang-undang. Bahkan aturan tentang larangan penggunaan HP selama mengemudi tersebut sudah ada sejak beberapa tahun silam. Di negara kita? Sebatas pengetahuan saya, yang ada baru kampanye penggunaan handsfree selama mengemudi. Penggunaan HP dalam kondisi mengemudi tidak hanya didominasi oleh pengendara mobil saja, di jalanan banyak kita temukan pengendara motor yang be-HP ria (baik ngobrol maupun membaca/mengetik pesan singkat) sambil tetap mengendarai sepeda motornya hanya dengan satu tangan saja. Sangat berbahaya bagi diri sendiri maupun orang lain dan berpotensi memancing kejahatan, misalnya dengan merampas HP dari genggaman pengendara. Ada baiknya apabila HP anda berdering saat anda sedang mengendarai sepeda motor, berhenti dahulu di tempat yang nyaman untuk menjawabnya atau acuhkan saja, toh sesampai di tempat tujuan bisa ditelpon balik, kan?

Fenomena lain adalah bahwa anak sekolahan(*SD sampai SMA) juga mengantongi benda yang satu ini juga salah satu fakta yang ada. Namun bagaimana aturan pemakaian HP pada jam - jam sekolah, terus terang saya tidak tahu sama sekali. Mungkin juga suatu saat nanti anak saya yang sekarang masih berusia sekitar 9 bulan, 1 tahun ke depan atau bahkan 6 bulan lagi sudah merengek minta dibelikan HP. Realistis memang, karena saya dan suami sama2 memegang HP dan dia sering melihat benda itu tergeletak di atas meja. Tinggal bagaimana kita menanamkan etika yang baik dalam menggunakan HP kepada anak-anak kita, setidaknya dengan memberikan contoh yang baik mulai dari sekarang. Tidak ada salahnya kan?
Mungkin ada yang berbagi tips, silahkan tinggalkan komentar anda.

*ditulis oleh Mama Naufal, yang lagi bete dengerin dering HP di ruang training.

Tuesday, September 05, 2006

Sepeda... sepeda.... sepeda....

Masih seputar sepeda yang sempat terlupakan, iseng-iseng siang ini searching di internet. Polygoncycle.com jadi pilihan, trus nyari2 dealer yang ada di Surabaya ketemu ama grahasepeda.com. Baru tahu, ternyata sepeda tuh buanyaaak banget model dan jenisnya. Satauku sich model sepeda cuman ada BMX, sepeda mini (di sini disebutnya City Bike), mountain bike. Heheheee maklumlah gak punya sepeda, tapi kan sekarang jadi tahu.

Nih, beberapa pilihan sepeda beberapa emang hanya menuruti emosi hahaha maksudnya tanpa pertimbangan yang matang.

Tandem (polygon - meltdown), pertama di angan-angan adalah asyik banget bisa bersepeda tandem. Tapiiii, dipikir2 kayaknya gak enak deh. Coba kalo harus sendirian, lak yoo berat seeh. So, yang ini emang hanya angan-angan belaka (*gimana pendapat Papa ya?)


Nih, pilihan kedua kayaknya lebih realistis deeh. Sepeda kayak beginian disebutnya city bike, padahal dulu aku nyebutnya sepeda mini. Selain dipake Mama cocok, dipake Papa juga gak masalah asal bukan warna pink (*warnanya cuman item). Ada keranjang di depan, bisa dipake naruh barang belanjaan ato baran2nya Naufal kalo pas bersepeda ria keliling perumahan. Tinggal nambah keranjang di depan buat Naufal bisa deh dipake bersepeda bertiga (Mama, Papa & Naufal).
Kalo di internet sih spesifikasinya kayak gini:
Frame Alloy Frame
Shocks ---
Front fork Hi-ten fork
Handlebar Alloy Silver
Head Set Threaded Oversized H. Part
Handle stem Alloy Silver
Handle grip Kraton
Saddle Selle royal
Seat post Alloy Silver
Seat pillar pin/ clamp Alloy QR
Chainwheel Alloy Silver
Pedal PP body with anti-slip rubber
B B set Senmi Catridge
Chain Z410
Freewheel Nexus 16T
Shifting Levers Nexus 3 speed
Front Derailleur ---
Rear Derailleur Nexus 3 Speed
Tyre & tube Deli S-151, 26"x1-3/8",
Rim Araya VP20
Spoke F:14G R:13G UCP
Hub Nexus 3 Speed
Brake lever Tektro
Brake F: Tektro Alloy V-Brake w/ Lock R: Band Brake
Others Stand, Bell, Carrier, Fender, Lamp, Colours Black

Fuuih, gak mudheng aku, ntar nanya ke Papa aja deh semoga tau dikit-dikit.


City bike (polygon - sierradx) tampak depan


City bike (polygon - sierradx) tampak samping




Kalo yang ini adalah naluri seorang ibu yang tidak pernah melupakan anaknya. Pas buka kategory kids, wuuiih ternyata baguuus-baaaguuuss looh. Kayaknya cocok buat Naufal ntar kalo dah mulai balita (*sekarang masih kategory baby). Impian indah, melihat Naufal bersepeda di depan rumah. Pilihan dijatuhkan pada 2 model di bawah ini :



Simpel & warnanya bagus, secara sepeda anak-anak gityuu.



Ini juga gak kalah asyik, anak kecil seneng kali ye sepedanya ada keranjang di depan dan tempat minum di belakang.

[Photo] Mbak Rara

Ini adalah foto Mbak Rara usia sekitar 9 bulan. Nama lengkapnya Elsa Zafira Kusumastuti. Mbak Rara ini sepupu Naufal looh. Lahir di Malang, 4 Juni 2004. Looh koq fotonya masih kecil ya, hehehe kalo itu karena Mama gak punya foto terbaru Mbak Rara. Mbak Rara bersama keluarganya (Pak dhe Sutomo & bu dhe Herni) tinggal di Pulau Dewata, Bali. Jaaauh banget yaa, makanya bertiga jarang maen ke rumah Yangti & Kakung di Ngawi. Paling-paling ke Ngawi kalau ada perayaan Nyepi ato Hari Lebaran aja. Jadi kangen nih ama Mbak Rara...


Tengkurap sambil mainin boneka


Mbak Rara boboknya pules banget, ditungguin ama Mamanya & Yangti sihh... Sayang Yangti gak kejepret kamera.


Digendong Papa Naufal, karena waktu itu Naufal belum lahir ke dunia ini. Waah jangan2 waktu itu Papa dah pengen punya baby... :)


Mbak Rara cantik lagi pegang sayur pare, awass itu pahit looh

[Photo] Kenangan di awal tahun 2005

Kenangan lama, berbarengan dengan acara family gathering kantor awal tahun 2005 di hotel Equator, Surabaya. Kalo keinget waktu itu, seneng banget rasanya. Bisa ngumpul ama temen-temen dalam suasana nyantai, enjoy, happy, pokoknya yang seneng-seneng deeh...
Waktu itu 1 cottage kita tempatin rame-rame karena emang gitu jatahnya dari panitia. Me, Papa, Om Fredi & Om Vicky (mendiang) dapet 1 cottage cuman room-nya aja yang beda, me ama Papa (*tentunya), Om Fredi & Om Vicky. Nich sekedar kenang-kenangan di masa lampau... :)



Berpose di depan gerbang selamat datang :). Dari kiri ke kanan : Om Wawan, Om Wiwin, Om Zaki, Om Fredi, Om Trihan, me, Papa.



Bersendau gurau di sore hari, huaahahaaa senangnya waktu itu...



Berenang di kolam renang tentunya, kalo dah kayak gini sisi kekanak-kanakannya pada muncul semua. Siang hari yang renang adalah para cowok....



Renang tengah malem, dingin boo'. Abis renang kelaparan, dah gak ada makanan akhirnya beli Mc D. Baru sekali (*kayaknya juga yg terakhir deh) renang di tengah malem buta gara2nya juga nurutin temen2 siih :)